Sumber Nelayan Lamongan
Media www.rajawalisiber.com – Dua kapal terbakar di sekitar Perairan Laut Utara Paciran Lamongan, pada Kamis (13/3/25) pagi, di perkirakan pukul 06.17 WIB.
Kejadian yang tak terduga berawal dari mesin kapal terbakar mengakibatkan meluas pada dua kapal, yaitu Tug Boat Roselyne 08 dan kapal tanker MT Ronggolawe yang memiliki kapasitas 300 Deadweight Ton (DT).
Berdasarkan informasi dari beberapa nelayan setempat menyampaikan ,”Kedua kapal yang terbakar itu berada jauh dari lokasi dermaga Pelabuhan Lamongan Shorebase.” ungkapnya
Kapal-kapal tersebut tengah menunggu antrean untuk berlabuh saat insiden terjadi. Tug Boat Roselyne 08 diketahui sedang bertugas menarik kapal besar menuju dermaga ketika ledakan terjadi.
Tim evakuasi yang cepat tanggap berhasil menyelamatkan 15 orang korban dari kejadian tersebut. “Sebanyak 12 orang dilaporkan mengalami luka ringan dan saat ini tengah menjalani observasi medis. Tiga korban lainnya dilarikan ke RSU dr. Suyudi untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut,” Ucap beberapa nelayan.
Hingga saat ini, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan akibat ledakan dua kapal tersebut.
Petugas terus melakukan investigasi untuk mengidentifikasi faktor pemicu kejadian dan dampak yang ditimbulkan. Red